
Waru (Di Batas Kota Itu) Lyrics
- Genre:Reggae
- Year of Release:2023
Lyrics
Debu- debu berhambur, diterak truk melaju
Pongah di aspal Waru, bising dan menderu
Asap kelabu bura mukamu, jangan kau harap berlalu
Di tanah yang jenuh itu, 'ku besar bertumbuh
Dengung pabrik tak kenal waktu
Mesin-mesin bernyawa bertaruh
Siang-malam menampik jemu
Adakah nasib beruntung?
Asap kelabu buram mukamu, jangan kau harap berlalu
Di tanah yang jenuh itu, 'ku besar bertumbuh
Malamku
Arak dan kawanku
Berlabuh
Canda dan tawaku
Malamku
Di remang berpeluk, bercumbu
Di batas kota itu
Palang pintu mengatup, kencang kereta melaju
Mesin-mesin beradu tanduk, mulut-mulut pun mengutuk
Langit kelabu, malam berlabuh, tiba di rumah mengeluh
Di tanah yang jenuh itu, 'ku besar bertumbuh
Malamku
Arak dan kawanku
Berlabuh
Canda dan tawaku
Malamku
Di remang berpeluk, bercumbu
Di batas kota itu
Waru terus menderu
Di batas kota itu
'Ku besar bertumbuh
Di batas kota itu
Takkan padam, terus bertaruh