
Fragmen Surealogi Lyrics
- Genre:Rock
- Year of Release:2022
This song is not currently available in your region.
Lyrics
Adakah dunia hanya proyeksi semata eksistensi ilusi optik belaka
refleksi holografik bentangan tanpa akhir
Absurditas melebur dalam baur
Kupercaya pada ketidakyakinan
Keterbatasan makna ruang dimensi dan waktu
larut di senggama omega
Debu kosmik membiru
deru mesin pembangunan menuju kehancuran
Siwa menari di panggung misteri
Mahakali analogi pertiwi
Deforestasi samsara semesta
Reboisasi dengan bara api
Rangkaian monolit hiasi cakrawala
Pelangi berwarna perunggu
Bramcorah bermain korban
Realita yang sureal
Barisan kata bijak dari tangan penjahat
Pandora yang ambigu
Viaduk diantara Elimininasi dan determinasi
Ziarah ke masa lampau merampas masa depan
Terlepas dari bentuk fana
Metamorfosis xenosapien